PROGRAM PEMANTAUAN KESEHATAN GIZI KARYAWAN: KOLABORASI PT BINA SUKSES LESTARI DAN KOMUNITAS LOKAL DI KECAMATAN MANGGALA KOTA MAKASSAR

Authors

  • Nina Isywara Kusuma Institut Teknologi dan Kesehatan Tri Tunas Nasional
  • Rini Jusriani Institut Teknologi dan Kesehatan Tri Tunas Nasional

Abstract

Pekerja merupakan salah satu faktor yang berpengaruh terhadap produksi, disamping
faktor lain yang menunjang proses produksi seperti keterampilan, waktu dan modal yang
dimiliki. Sebagai tenaga kerja, pekerja memiliki hak-hak pekerja yang diatur dalam UndangUndang Nomor 13 tahun 2013 tentang Ketenagakerjaan, diantaranya adalah hak atas
kesehatan pada dirinya. Tenaga kerja sebagai salah satu aset penting yang dibutuhkan
perusahaan dalam menjalankan aktivitas produksinya. Kesehatan dan tenaga kerja
merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan, salah satunya adalah pemenuhan gizi
kerja yang sesuai dengan status gizi setiap pekerja dan beban kerjanya untuk mencapai dan
meningkatkan efisiensi serta produktivitas kerja. Status gizi yang dimiliki pekerja memiliki
kaitan erat dengan produktivitas. Keberadaan pemantauan kesehatan gizi pada pekerja
penting karena status gizi akan merepresentasikan kualitas fisik serta imunitas pekerja,
sebagai komponen zat pembangun dan masukan energi ketika tubuh merasa lelah akibat
bekerja, serta dapat meningkatkan motivasi atau semangat dalam bekerja yang akan
menentukan produktivitas kerja. Adapun masalah gizi tenaga kerja terutama di Indonesia
cukup kompleks, diantaranya pola makan yang kurang baik (seperti melewatkan sarapan),
belum tersedianya ruang makan khusus bagi tenaga kerja, pemberian insentif makan dalam
bentuk uang dan belum jelasnya pembagian antara waktu istirahat dengan waktu kerja.
Berdasarkan penjabaran tersebut maka dapat kita ketahui pentingnya pemantauan
kesehatan gizi dan tindakan yang dapat meminimalisasi kelelahan kerja sehingga dapat
mencapai produktivitas yang maksimal. Pengaturan jam kerja, penyelenggaraan makan,
ktersediaan air minum dan sarana olahraga dapat menjadi opsi untuk memantau status gizi
pekerja dan menghindari kelelahan sebagai faktor yang berpengaruh terhadap
produktivitas.

Kata kunci :pemantauan gizi, karyawan

Downloads

Published

2024-05-20

How to Cite

Isywara Kusuma, N., & Jusriani, R. (2024). PROGRAM PEMANTAUAN KESEHATAN GIZI KARYAWAN: KOLABORASI PT BINA SUKSES LESTARI DAN KOMUNITAS LOKAL DI KECAMATAN MANGGALA KOTA MAKASSAR. Locus Penelitian Dan Abdimas, 1(2). Retrieved from https://journal.tritunas.ac.id/index.php/LoA/article/view/278